Monday, October 8, 2012

Stress karena kerja bikin cepat tua


Sering stres karena kerja? Anda sebaiknya berhati-hati! Pasalnya, pekerjaan yang penuh tekanan bisa membuat Anda terkena penuaan dini dan penyakit yang berhubungan dengan penuaan.


Menurut penelitian terbaru, orang yang mengalami stres kerja tinggi cenderung memiliki telomere yang lebih pendek, dan dikaitkan dengan risiko terkena beberapa penyakit.

Telomere, yang terletak di ujung kromosom, bekerja sebagai topi pelindung dan memendeknya telomere dikaitkan dengan penyakit parkinson, diabetes tipe 2, penyakit jantung dan kanker.

Penelitian yang dipimpin oleh Kirsi Ahola dari Finnish Institute of Occupational Health ini mengukur panjang salah satu bagian DNA yang disebut telomere dan bagaimana variasi panjangnya bisa berhubungan dengan stres kerja.

Hasilnya, penelitian ini menemukan bahwa orang yang menderita stres parah akibat pekerjaan cenderung memiliki telomere yang lebih pendek. Telomere ini berfungsi untuk memastikan instruksi genetik yang dibawa oleh gen pada kromosom dapat diterjemahkan secara akurat, sehingga sel-sel mendapatkan pesan yang tepat.

Ukuran telomere ini bisa memendek dengan bertambahnya usia, oksidasi dan aktivitas kimia yang buruk. Sering kali, ketika telomere mencapai ukuran pendek yang kritis, sel akan mati dalam proses yang disebut apoptosis.

Meski ada beberapa sel yang tidak mati, tetapi para ilmuwan mengatakan bahwa hal itu akan berefek “pikun” dan mulai membuat kesalahan genetik, serta menyebabkan kerusakan. Ahola dan timnya menganalisis sel-sel darah leukosit, yang penting untuk fungsi kekebalan tubuh, pada sebanyak 2.911 orang antara usia 30-64 tahun.

Mereka menemukan bahwa pekerja yang mengalami kelelahan parah dari stres kerja memiliki telomere leukosit lebih pendek secara signifikan dari rekan-rekan mereka yang relatif bebas stres.

Berada dalam kondisi cemas berlebihan di tempat kerja bisa membuat Anda tua sebelum waktunya dan membuat Anda terkena penyakit yang berhubungan dengan penuaan.

“Menurut saya, hasil penelitian ini harus digunakan ketika mempertimbangkan bahaya kesehatan dan tata tertib di sebuah tempat kerja. Stres kerja kronis bisa berisiko kesehatan dan harus dicegah,” ungkap Ahola kepada NBC News. Penelitian ini muncul dalam jurnal PLoS One.

Kanker payudara sembuh dengan virus cacar air?


Kanker payudara, penyakit mematikan yang kerap menyerang wanita ini telah menemukan titik terang dalam metode pengobatan paling mutakhir untuk menyembuhkannya.



Tim peneliti dari AS telah menemukan peluang pengobatan baru bagi penderita kanker payudara bahkan melalui cara yang tidak pernah diduga sebelumnya, yakni pengobatan menggunakan virus cacar air.

Melalui percobaan menggunakan seekor tikus, Tim peneliti dari Memorial Sloan-Kettering Cancer Center, New York City menemukan bahwa sebuah virus yang masih satu keluarga dengan virus penyebab cacar air dapat dipergunakan dalam pengobatan beberapa jenis kanker payudara tertentu yang disebut dengan triple-negative breast cancer atau TNBC.

TNBC merupakan jenis kanker payudara yang cukup sulit disembuhkan karena tidak sensitif terhadap terapi kekebalan atau hormonal khusus yang sering diberikan pada jenis kanker payudara lainnya. Sekali pun jenis kanker TNBC dapat diobati dengan kemoterapi, namun kanker jenis ini cenderung lebih agresip dan berpotensi kambuh.

Lewat percobaan, peneliti memastikan bahwa vaccinia virus yang disebut GLV-1h164 ini dapat memasuki sel-sel kanker dan menyebabkan kerusakan pada tumor sekaligus mencegah pertumbuhan pembuluh darah di dalam tumor yang ada pada tubuh tikus percobaan. Hal ini menghasilkan kerusakan yang signifikan pada tumor.

“Satu alasan mengapa saya ingin memfokuskan studi pada TNBC adalah karena pilihan pengobatan jangka panjang untuk kanker itu tak banyak,” ungkap Dr. Sepideh Gholami yang memimpin studi ini dan juga seorang dokter ahli bedah dari Stanford University Medical Center.

“Satu-satunya opsi yang ada sekarang adalah operasi dan kemoterapi tapi masalahnya kanker ini dapat bermetastasis lebih awal dan sangat agresif. Resistensi terhadap berbagai agen kemoterapi pun terjadi dengan cepat sehingga pasien akan seringkali kehabisan pengobatan,” tambahnya seperti dilansir dari abcnews.

Peneliti berencana mengemas virus ini dalam bentuk vaksin agar tingkat keamanannya tetap terjaga. Meski masih membutuhkan penelitian lebih lanjut akan manfaatnya pada tubuh manusia, namun tim peneliti optimis bahwa ini adalah titik terang yang mencerahkan dalam upaya menyembuhkan kanker payudara.

Makanan yang membuat cepat tua


Selain paparan radikal bebas akibat polusi di sekitar Anda. Proses penuaan dini juga dapat terjadi akibat mengonsumsi makanan tak sehat yang dikonsumsi hampir setiap hari.



Dr. Bryce Wylde menulis dalam bukunya yang berjudul The Antioxidant Prescription tentang makanan yang merusak kesehatan dan dapat menyebabkan penuaan dini. Berikut 6 di antaranya:

Makanan mengandung Olestra
Olestra atau lemak sintetis biasanya digunakan dalam pembuatan keripik kentang berlabel ‘non fat’ dan makanan ringan lainnya. Berlabel ‘non fat’ tidak menjamin makanan ini sehat. Olestra yang digunakan sebagai pengganti lemak dapat melarutkan dan mengikat vitamin A, E, D, dan K, karotenoid dan antioksidan yang diperlukan tubuh untuk mencegah penuaan dini.
 
Makanan Cepat Saji
Minyak yang digunakan untuk menggoreng makanan cepat saji biasanya akan dipakai terus berulang-ulang dan mengandung lemak jenuh. Sehingga, apabila makanan tersebut masuk ke dalam tubuh akan berdampak buruk untuk kesehatan. Minyak adalah radikal bebas dan bisa memicu kanker. Dan untuk menetralkan radikal bebas perlu antioksidan. Kalau misalnya antioksidan dipakai untuk makanan yang tidak baik, akhirnya penggantian sel-sel terhambat. Inilah yang mengakibatkan penuaan dini.
 
Daging yang Mengandung Nitrat
Nitrat ditemukan dalam daging yang biasanya digunakan untuk bahan hot dog, fungsinya adalah untuk mempertahankan warna merah daging dan mengatasi mikroba yang merugikan. Penggunaan nitrat sebenarnya tidak berbahaya, tetapi nitrat ini dapat dikonversi menjadi nitrit ketika berada di dalam tubuh.
Pada gilirannya akan membentuk nitrosamin, yaitu bahan kimia yang kuat dan dapat menyebabkan kanker. Bila memungkinkan, carilah daging organik atau daging yang dijual oleh peternak lokal yang tidak diberi nitrat.
 
Jika Anda harus makan makanan yang mengandung nitrat, ambil dosis ekstra vitamin C karena dapat mencegah konversi nitrir ke nitrosamin dalam perut.
 
 
Lemak Jenuh Produk Hewani
Lemak yang terdapat pada daging, kulit unggas dan segala jerohan yang terkandung di dalamnya mengandung lemak jenuh yang dapat menyumbat pembuluh darah dan menyebabkan cardiac disease seperti jantung dan stroke. Makanan ini juga dapat mengakibatkan obesitas dan penuaan dini.
 
Minuman Beralkohol
Konsumsi alkohol yang berlebihan telah terbukti dapat merusak fungsi hati dan pencernaan. Ujungnya, sistem kekebalan tubuh pun tidak mampu melawan radikal bebas sehingga dapat mempercepat penuaan.
 
Minuman Bersoda
Minuman bersoda mengandung gula dan zat aditif yang cukup tinggi. Pada tingkat lanjut dapat menyebabkan diabetes, merusak sistem imun tubuh dan meningkatkan risiko penuaan dini akibat radikal bebas.

Friday, August 31, 2012

Sehat Mengonsumsi Ubi


Center for Science in the Public Interest U.S beberapa waktu lalu menobatkan ubi jalar sebagai juara satu dalam kompetisi kekayaan nutrisi kategori sayuran. Hal ini didasarkan pada kandungan ubi jalar yang lebih lengkap dibandingkan jenis sayuran lainnya.


Selain itu, dalam setiap butir ubi jalar ukuran sedang terkandung vitamin A yang dapat memenuhi kebutuhan vitamin A harian tubuh sebanyak dua persen.

Nah, berikut 6 fakta sehat lainnya yang bisa Anda dapatkan dari mengonsumsi sebutir ubi jalar.

Menurut The U.S. Sweet Potato Council Inc.,ubi yang dimasak beserta kulitnya menghasilkan lebih banyak serat dibanding seporsi oatmeal. Ubi juga mengandung vitamin A, B, C, Kalsium dan potassium yang berfungsi untuk meringankan radang perut.

Kadar Glycemic Index (GI) pada ubi lebih rendah bila dibandingkan dengan nasi ataupun roti sehingga aman dikonsumsi bagi penderita diabetes. Studi yang digelar oleh University of Vienna, Austria, pada 2003 silam, membuktikan bahwa pengidap diabetes melitus tipe II yang mengonsumsi ubi menunjukkan penurunan yang signifikan resistensi insulin tanpa perbedaan dalam berat badan, atau faktor lain yang mungkin akan mempengaruhi.

Bagi Anda yang sedang menjalani diet, ubi bisa menjadi alternatif asupan karbohidrat terbaik. Ubi mentah yang berukuran sedang mengandung 112 kalori, bebas lemak, kolesterol dan rendah sodium serta mampu memberikan energi lepas berkala sekaligus membuat perut Anda kenyang lebih lama.
Sebutir ubi mengandung lebih dari 200 persen kebutuhan harian akan vitamin A. Vitamin ini memberikan warna kuning pada ubi dalam bentuk beta karoten. Beta karoten juga berperan penting sebagai antioksidan serta menjaga kesehatan mata.

Sepotong ubi dapat memenuhi 66 persen kebutuhan vitamin C dalam sehari. Tidak hanya itu ubi juga kaya akan zat besi, kalsium, dan vitamin B6.
Ubi juga berfungsi sebagai antioksidan, membantu mencegah infeksi dalam pencernaan, saluran kencing, dan paru-paru.
Meski dianggap sebagai ‘makanan kampung’ namun kehebatan ubi dalam memberikan manfaat kesehatan masih belum terbantahkan hingga saat ini. So, tak perlu malu makan ubi! (dan)

Junk Food merusak otak


Selain menyebabkan obesitas, junk food juga bisa memberikan risiko demensia melalui tekanan darah tinggi dan kolesterol, yang mengganggu pasokan darah ke otak.



Menurut penelitian terbaru terhadap hewan, hal ini terjadi karena keterlibatan insulin, sebuah hormon yang menunjukan Alzheimer bisa menjadi semacam “diabetes otak”. Hasil lainnya juga menunjukkan adanya keterlibatan pada tingginya konsumsi makanan berlemak dan manis yang bisa merusak otak dengan mengganggu pasokan insulin.

Pada diabetes tipe 2, junk food justru mendorong sel-sel menjadi resisten terhadap insulin yang dibutuhkan untuk mengubah gula menjadi energi.

Menurut jurnal New Scientist, insulin dibutuhkan untuk mengatur zat kimia pada otak, kunci utama untuk memori dan belajar, untuk membuat dan memperkuat hubungan antara sel-sel otak dan menjaga pembuluh darah yang memasok otak dengan darah dan oksigen.

Pada penelitian ini, tikus mengembangkan Alzheimer setelah diberi senyawa yang bisa mencegah otaknya untuk menggunakan insulin.

Suzanne de la Monte, peneliti dari Brown University, AS, mengatakan: “Tikus tersebut menjadi tidak waras. Mereka tak bisa belajar atau mengingat.”

Ketika peneliti memberi makan pria dan wanita sehat dengan makanan berlemak dan manis selama sebulan, tingkat insulin dan amiloid beta mereka tercatat meningkat. Dengan tingkat diabetes yang melonjak itu, demensia bisa mencapai proporsi yang meluas.

Direktur riset di The Alzheimer`s Society, profesor Clive Ballard mengatakan: “Satu dari tiga orang berusia 65 tahun keatas akan mengembangkan demensia. Penelitian seperti ini menunjukan kami dalam arah baru untuk pengembangan pengobatan.” (jay)

Saturday, August 4, 2012

doaku


Untukmu yang sedang tenggelam ke dasar kesedihanmu, sesungguhnya engkau tak sendiri.

Di malam yang damai ini, bisikkanlah kepada Tuhanmu seperti ini semua adalah kalimat-kalimatmu …

Tuhanku Yang Maha Lembut,

Telah lama aku berjalan di jalan-jalan derita, yang hanya dijalani oleh mereka yang terluka dan terkhianati.

Di sinilah Engkau dapat menemuiku, yang selalu berjalan lamban menyeret beban hatiku yang berat dan lembab dengan air mata.

Suram matahariMu dalam pandangan mataku yang sayu karena tak mampu menghentikan leleh air mata yang bertanya mengapa aku yang disedihkan.

Dan jika orang menemuiku di sini, dia tak akan menemui jiwaku yang telah kutinggalkan di surau kecil di kaki bukit di dusun sana.

Tuhanku Yang Maha Penyayang,

Selamatkanlah aku, keluarkanlah aku dari jalan kesedihan ini, kembalikanlah jiwaku yang terluka itu kepadaku, ajarilah lagi aku tersenyum, beritahulah air mataku untuk menahan diri, dan ramahkanlah dunia ini kepadaku.

Janganlah Kau kejamkan hati dan bibir orang kepadaku, lembutkanlah sapa mereka kepadaku, sentuhlah hati mereka agar terbersit sedikit kasihan kepadaku.

Tuhanku Yang Maha Damai,

Aku juga ingin merasakan kedamaian, aku juga kangen disapa dengan kasih sayang, dipanggil namaku dengan ramah, dan didengarkan saat aku menyampaikan kerinduan hatiku untuk berguna bagi mereka.

Tuhan, ijinkanlah aku berbaring mengkerutkan tubuhku dekat-dekat kepadaMu. Aku telah lama ketakutan. Aku telah lama bersedih. Aku ingin berhenti menangis. Aku letih merasa kotor. Aku ingin Kau bersihkan.

Tuhan, aku letih.

Aku tidur dulu ya?

---------------

Mario Teguh – Loving you all as always

Semoga Tuhan membersihkan semua kotoran yang mungkin masih menempel di hati dan pikiran kita, dan membantu kita bangkit dan berdiri gagah di atas kesedihan dan penyesalan masa lalu kita.

Semoga Tuhan mengembalikan kita kepada keindahan sejati dari jiwa kita, agar kita utuh hidup sebagai pribadi yang disandingkan dengan sebaik-baiknya belahan jiwa, dalam keluarga yang rukun dan sejahtera.

Aamiin

Tuesday, July 24, 2012

Bimbang..


Pertama kali aku tergugah
Dalam setiap kata yang kau ucap
Bila malam tlah datang
Terkadang ingin ku tulis semua perasaan

Kata orang rindu itu indah
Namun bagiku ini menyiksa
Sejenak ku fikirkan untuk ku benci saja dirimu
Namun sulit ku membenci

Pejamkan mata bila kuingin bernafas lega
Dalam anganku aku berada disatu
Persimpangan jalan yang sulit kupilih

Ku peluk semua indah hidupku
Hikmah yang ku rasa sangat tulus
Ada dan tiada cinta bagiku tak mengapa
Namun ada yang hilang separuh
Diriku

Sunday, July 8, 2012

TRANSACTION PROCESSING SYSTEM (TPS)


Sistem Pemrosesan Transaksi

Sistem Pengolahan Transaksi (Transaction Processing System disingkat TPS) adalah sistem yang menjadi pintu utama dalam pengumpulan dan pengolahan data pada suatu organisasi. Sistem yang ber-interaksi langsung dengan sumber data (misalnya pelanggan) adalah sistem pengolahan transaksi, dimana data transaksi sehari-hari yang mendukung operasional organisasi dilakukan. Tugas utama TPS adalah mengumpulkan dan mempersiapkan data untuk keperluan sistem informasi yang lain dalam organisasi, misalnya untuk kebutuhan sistem informasi manajemen, atau kebutuhan sistem informasi eksekutif.

Ada empat tugas pokok dari sistem pengolahan transaksi, yaitu:

1. Pengumpulan Data : setiap organisasi yang ber-interaksi langsung dengan lingkungannya dalam penyediaan jasa dan produk, pasti memerlukan sistem yang mengumpulkan data transaksi yang bersumber dari lingkungan.
2. Manipulasi Data : data transaksi yang dikumpulkan biasanya diolah lebih dahulu sebelum disajikan sebagai informasi untuk keperluan bagian-bagian dalam organisasi atau menjadi bahan masukan sistem informasi yang lebih tinggi.

Beberapa tugas manipulasi data adalah sebagai berikut:
1. Klassifikasi : data dikelompokkan menurut kategori tertentu, misalnya menurut jenis kelamin, menurut agama, menurut golongan, dsb.
2. Sortir : data diurutkan menurut urutan tertentu agar lebih mudah dalam pencarian data, misalnya di-sortir menurut abjad nama, atau menurut nomer induk, dsb.
3. Perhitungan : melakukan operasi aritmetika terhadap elemen data tertentu, misalnya menjumlahkan penerimaan dan pengeluaran setiap hari, atau menghitung jumlah hutang pelanggan, dsb.
4. Pengikhtisaran : melakukan peringkasan data (summary) seperti sintesa data menjadi total, sub-total, rata-rata, dsb.
5. Penyimpanan data : data transaksi harus di-simpan dan dipelihara sehingga selalu siap memenuhi kebutuhan para pengguna.
6. Penyiapan dokumen : beberapa dokumen laporan harus disiapkan untuk memenuhi keperluan unit-unit kerja dalam organisasi

Sistem pengolahan transaksi memiliki beberapa karakteristik, antara lain sebagai berikut:

* Volume data yang di-proses relatif sangat besar.
* Kapasitas penyimpanan data (database) tentu sangat besar.
* Kecepatan pengolahan di-perlukan sangat tinggi agar data yang banyak bisa diperoses dalam waktu singkat.
* Sumber data umumnya internal dan keluarannya umumnya untuk keperluan internal.
* Pengolahan data biasa dilakukan periodik, harian, mingguan, bulanan, dsb.
* Orientasi data yang dikumpulkan umumnya mengacu pada data masa lalu.
* Masukan dan keluaran terstruktur, data diformat menurut suatu standar.
* Komputasi tidak terlalu rumit.

Teknik pengolahan data yang biasa diperoleh ada empat macam, yaitu:

* Batch processing : data yang diperoleh dari sumber data biasanya dikumpulkan atau ditumpuk, lalu diproses pada waktu-waktu tertentu, misalnya data dikumpulkan antara jam 8:00 sampai dengan jam 12:00, kemudian diproses mulai jam 14:00 sampai dengan jam 17:00.
* Online processing : data yang diperoleh dari sumber data langsung diproses pada saat diterima, yang mungkin terjadi adalah antrian data untuk menunggu giliran, misalnya pemrosesan yang dilakukan pada saat melakukan transaksi online di depan teller bank.
* Real-time processing : pemrosesan data tidak boleh ditunda karena waktu sangat kritis, penundaan pengolahan dapat mengakibatkan sesuatu yang fatal. Misalnya pengolahan data hasil pemantauan aktivitas gunung berapi.
* Inline processing : biasa juga disebut sebagai hybrid-processing, yaitu kombinasi antara batch-processing dan online-processing. Misalnya pengolahan transaksi di supermarket, dimana transaksi penjualan melalui POS (point of sale) langsung dilakukan (online), tetapi pengolahan lebih lanjut tentang persediaan barang dilakukan setiap jam 10:00 malam.

Selain itu seiring dengan perkembangan teknologi komunikasi dan teknologi internet maka dilahirkan sistem client-server yang populer dengan nama On Line Transaction Processing (OLTP). Prosedur pengolahan mirip dengan online-processing, perbedaan-nya adalah pada teknologi jaringan. Online processing menggunakan arsitektur jaringan terpusat (host-based) sementara OLTP menggunakan arsitektur client/server. Perkembangan dari OLTP melahirkan Customer Integrated System (CIS) yaitu sistem OLTP dimana user/pengguna melakukan sendiri transaksinya secara online, misalnya sistem mesin ATM (automatic teller machine), atau e-commerce (perdagangan lewat fasilitas elektronik).




SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN (SPK)


SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN (SPK)
Konsep Sistem Pendukung Keputusan (SPK) / Decision Support Sistem (DSS) pertama kali diungkapkan pada awal tahun 1970-an oleh Michael S. Scott Morton dengan istilah Management Decision Sistem. Sistem tersebut adalah suatu sistem yang berbasis komputer yang ditujukan untuk membantu pengambil keputusan dengan memanfaatkan data dan model tertentu untuk memecahkan berbagai persoalan yang tidak terstruktur [10].
Istilah SPK mengacu pada suatu sistem yang memanfaatkan dukungan komputer dalam proses pengambilan keputusan. Untuk memberikan pengertian yang lebih mendalam, akan diuraikan beberapa difinisi mengenai SPK yang dikembangkan oleh beberapa ahli, diantaranya oleh Man dan Watson yang memberikan definisi sebagai berikut, SPK merupakan suatu sistem yang interaktif, yang membantu pengambil keputusan melalui penggunaan data dan model-model keputusan untuk memecahkan masalah yang sifatnya semi terstruktur maupun yang tidak terstruktur.

Karakteristik dan Nilai Guna
Karakteristik sistem pendukung keputusan adalah :
a.       Sistem Pendukung Keputusan dirancang untuk membantu pengambil keputusan dalam memecahkan masalah yang sifatnya semi terstruktur ataupun tidak terstruktur dengan menambahkan kebijaksanaan manusia dan informasi komputerisasi.
b.      Dalam proses pengolahannya, sistem pendukung keputusan mengkombinasikan penggunaan model-model analisis dengan teknik pemasukan data konvensional serta fungsi-fungsi pencari / interogasi informasi.
c.       Sistem Pendukung Keputusan, dirancang sedemikian rupa sehingga dapat digunakan/dioperasikan dengan mudah.
d.      Sistem Pendukung Keputusan dirancang dengan menekankan pada aspek fleksibilitas serta kemampuan adaptasi yang tinggi.

Dengan berbagai karakter khusus diatas, SPK dapat memberikan berbagai manfaat dan keuntungan. Manfaat yang dapat diambil dari SPK adalah :
a.       SPK memperluas kemampuan pengambil keputusan dalam memproses data / informasi bagi pemakainya.
b.      SPK membantu pengambil keputusan untuk memecahkan masalah terutama berbagai masalah yang sangat kompleks dan tidak terstruktur.
c.       SPK dapat menghasilkan solusi dengan lebih cepat serta hasilnya dapat diandalkan.
d.      Walaupun suatu SPK, mungkin saja tidak mampu memecahkan masalah yang dihadapi oleh pengambil keputusan, namun ia dapat menjadi stimulan bagi pengambil keputusan dalam memahami persoalannya, karena mampu menyajikan berbagai alternatif pemecahan.

Di samping berbagai keuntungan dan manfaat seperti dikemukakan diatas, SPK juga memiliki beberapa keterbatasan, diantaranya adalah :

a.       Ada beberapa kemampuan manajemen dan bakat manusia yang tidak dapat dimodelkan, sehingga model yang ada dalam sistem tidak semuanya mencerminkan persoalan sebenarnya.
b.      Kemampuan suatu SPK terbatas pada perbendaharaan pengetahuan yang dimilikinya (pengetahuan dasar serta model dasar).
c.       Proses-proses yang dapat dilakukan SPK biasanya juga tergantung pada perangkat lunak yang digunakan.
d.      SPK tidak memiliki kemampuan intuisi seperti yang dimiliki manusia. Sistem ini dirancang hanyalah untuk membantu pengambil keputusan dalam melaksanakan tugasnya.
Jadi secara dapat dikatakan bahwa SPK dapat memberikan manfaat bagi pengambil keputusan dalam meningkatkan efektifitas dan efisiensi kerja terutama dalam proses pengambilan keputusan.

Komponen Sistem Pendukung Keputusan
Sistem pendukung keputusan terdiri atas tiga komponen utama yaitu :
a.       Subsistem pengelolaan data (database).
b.      Subsistem pengelolaan model (modelbase).
c.       Subsistem pengelolaan dialog (userinterface).
Hubungan antara ketiga komponen ini dapat dilihat pada gambar dibawah.


Gambar : Hubungan antara tiga komponen sistem pendukung keputusan

Sub sistem pengelolaan data (database)
Sub sistem pengelolaan data (database) merupakan komponen SPK yang berguna sebagai penyedia data bagi sistem. Data tersebut disimpan dan diorganisasikan dalam sebuah basis data yang diorganisasikan oleh suatu sistem yang disebut dengan sistem manajemen basis data (Database Management System).

Sub sistem pengelolaan model (model base)
Keunikan dari SPK adalah kemampuannya dalam mengintegrasikan data dengan model-model keputusan. Model adalah suatu tiruan dari alam nyata. Kendala yang sering dihadapi dalam merancang suatu model adalah bahwa model yang dirancang tidak mampu mencerminkan seluruh variabel alam nyata, sehingga keputusan yang diambil tidak sesuai dengan kebutuhan oleh karena itu, dalam menyimpan berbagai model harus diperhatikan dan harus dijaga fleksibilitasnya. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah pada setiap model yang disimpan hendaknya ditambahkan rincian keterangan dan penjelasan yang komprehensif mengenai model yang dibuat.

Subsistem pengelolaan dialog (user interface)
Keunikan lainnya dari SPK adalah adanya fasilitas yang mampu mengintegrasikan sistem yang terpasang dengan pengguna secara interaktif, yang dikenal dengan subsistem dialog. Melalui subsistem dialog, sistem diimplementasikan sehingga pengguna dapat berkomunikasi dengan sistem yang dibuat.

Fasilitas yang dimiliki oleh subsistem dialog dibagi menjadi tiga komponen :
a.       Bahasa aksi (action language), yaitu suatu perangkat lunak yang dapat digunakan oleh user untuk berkomunikasi dengan sistem, yang dilakukan melalui berbagai pilihan media seperti keyboard, joystick dan keyfunction yang lainnya.
b.      Bahasa tampilan (display and presentation language), yaitu suatu perangkat yang berfungsi sebagai sarana untuk menampilkan sesuatu. Peralatan yang digunakan untuk merealisasikan tampilan ini diantaranya adalah printer, grafik monitor, plotter, dan lain-lain.
c.       Basis pengetahuan (knowladge base), yaitu bagian yang mutlak diketahui oleh pengguna sehingga sistem yang dirancang dapat berfungsi secara interaktif.

Sistem Informasi Eksekutif (EIS)


SISTEM INFORMASI EKSEKUTIF
Sistem Informasi eksekutif (EIS) adalah satu jenis dari manajemen informasi sistem dimaksud untuk memudahkan dan mendukung keterangan dan pembuatan keputusan kebutuhan dari eksekutif senior dengan menyediakan kemudahan akses terhadap keduanya internal dan eksternal keterangan relevan untuk bertemu gol strategis dari organisasi. Ini biasanya dipertimbangkan sebagai satu bentuk dikhususkan dari satu sistem mendukung keputusan (DSS).
Penekanan dari EIS berada di atas peraga grafis dan mudah untuk pergunakan interface pemakaian. Mereka menawarkan laporan kuat dan dril bawah kemampuan. Pada umumnya, EIS adalah perusahaan lebar DSS untuk menolong eksekutif tertinggi teliti, bandingkan, dan soroti kecenderungan pada penting variable sehingga bahwa mereka dapat memonitor kinerja dan mengidentifikasi kesempatan dan masalah. EIS dan penggudangan data teknologi sedang memusat pada pasar.
Pada tahun terbaru, masa EIS yang telah kehilangan ketenaran di sokong dari intelegen bisnis (dengan area sub dari laporan, analitik, dan papan peralatan digital).

SEJARAH
Secara umum, sistem informasi eksekutif dikembangkan seperti mainframe program berbasis komputer. Tujuannya adalah untuk melindungi sekumpulan data dan untuk menyediakan kinerja penjualan atau statistik riset pemasaran untuk membuat keputusan, seperti halnya petugas keuangan, direktur pemasaran, dan petugas eksekutif pemimpin. Obyektif adalah untuk mengembangkan aplikasi komputer itu akan menyoroti keterangan untuk memuaskan eksekutif senior kebutuhan. Secara khas, sebuah EIS menyediakan data hanya perlu untuk mendukung keputusan level eksekutif dari pada data bagi seluruh perusahaan.
Hari ini, aplikasi dari EIS tidak hanya pada hirarki perusahaan, tetapi juga di komputer pribadi pada satu daerah jaringan lokal. EIS sekarang seberangi platform perangkat keras komputer dan mengintegrasikan keterangan menyimpan pada mainframe, mesin komputer pribadi, dan minicomputers. Sebagai beberapa perusahaan jasa klien mengadopsi sistem informasi perusahaan yang terakhir, karyawan dapat mempergunakan komputer pribadi mereka untuk memperoleh akses ke datan perusahaan dan memutuskan data yang adalah relevan untuk pembuatan keputusan mereka. Perbuatan pengaturan ini semua, pengguna mampu untuk menyesuaikan akses mereka ke perusahaan sesuai data dan menyediakan keterangan relevan terhadap keduanya bagian atas dan tingkat yang lebih rendah di perusahaan.

KOMPONEN
Komponen dari sebuah EIS dapat tergolong seperti:
1.       Perangkat keras (Hardware) Ketika membicarakan tentang perangkat keras untuk satu lingkungan EIS, kita harus memfokuskan pada perangkat keras yang dibutuhkan pertemuan eksekutif. Eksekutif harus diletakkan yang pertama dan kebuthan eksekutif harus didefinisikan sebelum perangkat keras dapat terpilih. Perangkat keras komputer dasar diperlukan untuk suatu EIS meliputi empat komponen: (1 ) Input data – masukkan alat. Alat ini mengijinkan eksekutif untuk memasuki, verifikasi, dan perbaharui data dengan seketika; (2 ) unit pusat proses(CPU), yaitu daging buah karena ini mengontrol komponen mesin komputer yang lain; (3 ) file penyimpanan Data. Eksekutif dapat mempergunakan ini terpisah untuk menyimpan keterangan bisnis berguna, dan bagian ini juga membantu eksekutif mencari keterangan informasi bisnis historis dengan mudah; (4 ) output device, sediakan yang satu rekaman visual atau permanen untuk eksekutif menyimpan atau membaca. Alat ini meyerahkan ke visual output device atau printer. Sebagai tambahan, dengan kedatangan dari daerah jaringan lokal(LAN), beberapa produk EIS untuk terhubung jaringan stasiun-kerja jadi siap. Sistem ini memerlukan dukungan dan hardware komputer tidak begitu mahal. Mereka juga meningkat akses dari keterangan EIS untuk banyak pengguna yang lain dengan suatu perusahaan.

2.       Perangkat lunak (Software) Memilih sesuai perangkat lunak penting untuk mendisain satu `EIS` yang efektif. Oleh sebab itu, komponen perangkat lunak dan bagaimana mereka mengintegrasikan data ke dalam suatu sistem sangatlah penting. Perangkat lunak dasar diperlukan untuk sutau `EIS` meliputi empat komponen:
a.       Teks mendasari perangkat lunak. Bentuk paling umum dari teks mungkin mendokumentasikan;
b.      Database. Database heterogen bercokol pada satu jangkauan spesifik Vendor dan platform komputer buka akses eksekutif pertolongan keduanya internal dan eksternal data;
c.       Dasar grafis. Grafis dapat mengarahkan volume dari teks dan statistik ke dalam keterangan visuil untuk eksekutif. Jenis grafis yang khas adalah: bagan gugus berkala, sebar diagram, peta, grafis gerak, bagan urutan, dan perbandingan mengorientasi graf (yaitu., bagan balok);
d.      Dasar model. `EIS` memodelkan mengandung data statistik rutin dan khusus, keuangan, dan analisa kuantitatif lain.
Barangkali masalah lain untuk eksekutif adalah `chosing` dari satu jangkauan dari sangat tinggi paket software teknis. Kemudahan dari penggunaan, kemampuan reaksi ke eksekutif permintaan, dan harga adalah semua bahan pertimbangan layak. Selanjutnya, ini harus dipertimbangkan apakah paket dapat berlari pada perangkat keras yang sudah ada.
3.       Pengguna Interface `EIS` membutuhkan efisiensi untuk mendapatkan kembali data relevan untuk pembuat keputusan, sehingga interface pemakai adalah sangat penting. Beberapa jenis pertemuan dapat tersedia di struktur `EIS`, seperti laporan terjadwal, soal atau jawab, pandu menu, bahasa perintah, bahasa alami, dan input atau output. Kalau eksekutif tidak nyaman dengan keterangan bertanya atau menjawab corak mode, `EIS` sepenuhnya dimanfaatkan. Alat penghubung ideal untuk satu `EIS` akan sederhana untuk mempergunakan dan sangat tinggi lentur, menyediakan kinerja konsisten, mencerminkan eksekutif dunia, dan mengandung keterangan pertolongan.

4.       Telekomunikasi Sebagai desentralisas sedang menjadi kecenderungan saat ini di perusahaan, telekomunikasi akan bermain satu peran sangat penting di dalam terhubung jaringan sistem informasi. Mengirimkan data dari satu tempat ke tempat lain. Sebagai tambahan, telekomunikasi di daklam suatu EIS dapat mempercepat kebutuhan akan akses ke distribusi data.


5.       Aplikasi `EIS` perbolehkan eksekutif untuk menemukan suatu data sesuai dengan kriteria didefinisikan pengguna dan meningkatkan keterangan mendasari pengertian yang mendalam dan pemahaman. Tidak sama dengan satu presentasi management information sistem tradisional, `EIS` dapat mencirikan di antara penting dan jarang data terpakai, dan jejaki aktivitas berbeda kritis kunci untuk eksekutif, keduanya yang sangat menolong di dalam mengevaluasi kalau perusahaan sedang menjumpai obyektif perusahaannya. Setelah menyadari keuntungannya, orang-orang telah menerapkan `EIS` pada beberapa area, terutama, di pabrikasi, pemasaran, dan biayai area.

6.       Pabrikasi Pada dasarnya, memproduksi menjadi perubahan bentuk bahan baku ke dalam barang jadi yang akan dijual, atau proses intermediate menyertakan produksi atau penyelesaian semi-manufactures. Ini adalah satu Branch besar dari industri dan dengan penghasilan sekunder. Membuat kontrol operasional fokuskan pada operasi sehari-hari, dan ide pusat dari proses ini adalah efektivitas dan efisiensi. Untuk menghasilkan managerial yang penuh arti dan keterangan operasional untuk mengontrol operasi pabrikasi, eksekutif harus membuat perubahan pada keputusan berjalan. EIS menyediakan evaluasi dari Vendor dan pembeli, evaluasi dari membeli materi dan bagian, dan analisa dengan area pembelian kritis. Oleh sebab itu, eksekutif dapat mengatur dan menelaah operasi pembelian secara efektif dengan EIS. Sebagai tambahan, karena perencanaan produksi dan kontrol menyesuaikan dengan berat pada datanya pabrik berlandaskan dan komunikasinya dengan sepenuh membuat pekerjaan pusat, EIS juga menyediakan satu pendekatan untuk meningkatkan perencanaan produksi dan kontrol.


7.       Pemasaran Pada satu organisasi, eksekutif pemasaran peran adalah untuk menciptakan masa depan. Bea utama mereka sedang mengatur sumber daya pemasaran tersedia untuk menciptakan satu lebih perdagangan berjangka efektif. Untuk ini, mereka memerlukan pertimbangan perbuatan sekitar risiko dan ketidak-pastian dari satu proyek dan dampaknya pada perusahaan pada jangka pendek dan jangka panjang. Untuk membantu eksekutif pemasaran di keputusan pemasaran efektif pembuatan, satu EIS dapat teraplikasi. EIS menyediakan satu pendekatan ke peramalan penjualan, yang yang dapat mengijinkan eksekutif pasar untuk membandingkan penjualan ramalan dengan penjualan masa lalu. EIS juga menawarkan satu pendekatan ke harga produk, yaitu ditemukan di analisa proyek. Eksekutif pasar dapat mengevaluasi harga sebagai terkait ke kompetisi seiring dengan hubungan dari mutu produk dengan harga tertagih. Secara ringkas, Paket software EIS memperbolehkan eksekutif pemasaran untuk memanipulasi data dengan mencari kecenderungan, melaksanakan audit dari data penjualan, dan penjumlahan penghitung, rata-rata, perubahan, perbedaan, atau rasio. Semua fungsi analisa penjualan ini eksekutif pemasaran pertolongan untuk membuat keputusan terakhir.

8.       Keuangan Satu analisa keuangan adalah salah satu paling penting tahapan ke perusahaan hari ini. Eksekutif (Eddie Bingkaian) perlu mempergunakan rasio keuangan dan analisa arus kas untuk menaksir kecenderungan dan mengambil keuntungan keputusan investasi. Satu EIS adalah satu tanggungjawab mengorientasi pendekatan yang perencanaan terintegrasi atau penganggaran dengan kontrol dari laporan kinerja, dan ini dapat sangat sangat menolong ke eksekutif pendanaan. Pada dasarnya, EIS fokuskan pada tanggung-jawab dengan kinerja keuangan dan ini mengenali kepentingan dari standar biaya dan penganggaran lentur pada berkembang mutu dari keterangan menyediakan bagi seluruh level eksekutif. EIS perbolehkan eksekutif untuk memfokuskan lebih pada basis jangka panjang dari tahun arus dan berada di luar, yang berarti yang eksekutif bukan saja dapat mengatur satu aliran cukup untuk memelihara operasi arus kecuali juga dapat membayangkan bagaimana caranya memperluas operasi yang direnungkan berlalu tahun datang. Juga, kombinasi dari EIS dan EDI lingkungan dapat menolong manajer kas untuk menelaah struktur keuangannya perusahaan sangat itu cara terbaik dari pembiayaan untuk satu proyek ibukota diterima dapat disimpulkan. Sebagai tambahan, EIS adalah satu alat baik untuk menolong eksekutif ke rasio keuangan ulasan, soroti kecenderungan keuangan dan meneliti sekawanan kinerja dan kompetitornya.

KEUNTUNGAN DAN KERUGIAN
Keuntungan
a.       Mudah bagi eksekutif taraf bagian atas untuk pergunakan, pengalaman komputer luas bukan diperlukan di operasi
b.      Sediakan pengiriman tepat waktu dari keterangan rangkuman perusahaan
c.       Keterangan yang disediakan makin baik mengerti
d.      Saring data untuk manajemen
e.      Tingkatkan untuk menjejaki keterangan
f.        Tawarkan efisiensi untuk pembuat keputusan
Kerugian
a.       Fungsi adalah terbatas, tidak dapat melaksanakan hitungan kompleks
b.      Susah untuk mengukur bermanfaat bagi dan untuk membenarkan implementasi dari satu EIS
c.       Eksekutif mungkin menghadapi beban terlalu berat keterangan
d.      Sistem mungkin menjadi alon-alon, besar, dan susah untuk mengatur
e.      Sulit ke data arus biaya hidup
f.        Bolehkan memimpin ke kurang data yang dapat dipercaya dan tidak kuat
g.       Perusahaan kecil mungkin menghadapi biaya berlebihan untuk implementasi

KECENDRUNGAN MASA DEPAN
Perdagangan berjangka dari sistem info eksekutif tidak akan diikat oleh mesin komputer mainframe. Kecenderungan ini mengijinkan belajar melepaskan dari eksekutif sistem operasi komputer berbeda dan pada hakekatnya menyusut biaya implementasi untuk perusahaan. Karena memanfaatkan aplikasi perangkat lunak yang sudah ada tiduran kecenderungan ini, eksekutif juga akan menghilangkan kebutuhan untuk mempelajari satu bahasa baru atau istimewa untuk EIS bungkus. Sistem informasi eksekutif masa depan akan tidak hanya menyediakan satu sistem dukungan itu eksekutif senior, cuma juga kandung kebutuhan keterangan untuk manajer pertengahan. Eksekutif masa depan sistem informasi akan menjadi berbeda karena akibat integrasi aplikasi baru yang potensial dan teknologi ke dalam sistem, seperti itu menggabungkan kecerdasan buatan, kecerdasan buatan dan integrasi multimedia karakteristik dan ISDN teknologi ke dalam satu EIS.

www.unas.ac.id

Sistem Informasi Manajemen


PENGERTIAN
Sistem informasi manajemen (SIM) (bahasa Inggris: management information system, MIS) adalah bagian dari pengendalian internal suatu bisnis yang meliputi pemanfaatan manusia, dokumen, teknologi, dan prosedur oleh akuntansi manajemen untuk memecahkan masalah bisnis seperti biaya produk, layanan, atau suatu strategi bisnis. Sistem informasi manajemen dibedakan dengan sistem informasi biasa karena SIM digunakan untuk menganalisis sistem informasi lain yang diterapkan pada aktivitas operasional organisasi. Secara akademis, istilah ini umumnya digunakan untuk merujuk pada kelompok metode manajemen informasi yang bertalian dengan otomasi atau dukungan terhadap pengambilan keputusan manusia, misalnya sistem pendukung keputusan, sistem pakar, dan sistem informasi eksekutif.

TUJUAN UMUM
a.       Menyediakan informasi yang dipergunakan di dalam perhitungan harga pokok jasa, produk, dan tujuan lain yang diinginkan manajemen.
b.      Menyediakan informasi yang dipergunakan dalam perencanaan, pengendalian, pengevaluasian, dan perbaikan berkelanjutan.
c.       Menyediakan informasi untuk pengambilan keputusan.
Ketiga tujuan tersebut menunjukkan bahwa manajer dan pengguna lainnya perlu memiliki akses ke informasi akuntansi manajemen dan mengetahui bagaimana cara menggunakannya. Informasi akuntansi manajemen dapat membantu mereka mengidentifikasi suatu masalah, menyelesaikan masalah, dan mengevaluasi kinerja (informasi akuntansi dibutuhkan dam dipergunakan dalam semua tahap manajemen, termasuk perencanaan, pengendalian dan pengambilan keputusan).


PROSES MANAJEMEN
Proses manajemen didefinisikan sebagai aktivitas-aktivitas:
a.       Perencanaan, formulasi terinci untuk mencapai suatu tujuan akhir tertentu adalah aktivitas manajemen yang disebut perencanaan. Oleh karenanya, perencanaan mensyaratkan penetapan tujuan dan identifikasi metode untuk mencapai tujuan tersebut.
b.      Pengendalian, perencanaan hanyalah setengah dari peretempuran. Setelah suatu rencana dibuat, rencana tersebut harus diimplementasikan, dan manajer serta pekerja harus memonitor pelaksanaannya untuk memastikan rencana tersebut berjalan sebagaimana mestinya. Aktivitas manajerial untuk memonitor pelaksanaan rencana dan melakukan tindakan korektif sesuai kebutuhan, disebut kebutuhan.
c.       Pengambilan Keputusan, proses pemilihan di antara berbagai alternative disebut dengan proses pengambilan keputusan. Fungsi manajerial ini merupakan jalinan antara perencanaan dan pengendalian. Manajer harus memilih di antara beberapa tujuan dan metode untuk melaksanakan tujuan yang dipilih. Hanya satu dari beberapa rencana yang dapat dipilih. Komentar serupa dapat dibuat berkenaan dengan fungsi pengendalian.

Menurut Francisco Proses Manajemen adalah suatu proses Penukaran terhadap nilai dan jasa

BAGIAN
SIM merupakan kumpulan dari sistem informasi:
a.       Sistem informasi akuntansi (accounting information systems), menyediakan informasi dan transaksi keuangan.
b.      Sistem informasi pemasaran (marketing information systems), menyediakan informasi untuk penjualan, promosi penjualan, kegiatan-kegiatan pemasaran, kegiatan-kegiatan penelitian pasar dan lain sebagainya yang berhubungan dengan pemasaran.
c.       Sistem informasi manajemen persediaan (inventory management information systems).
d.      Sistem informasi personalia (personal information systems).
e.      Sistem informasi distribusi (distribution information systems).
f.        Sistem informasi pembelian (purchasing information systems).
g.       Sistem informasi kekayaan (treasury information systems).
h.      Sistem informasi analisis kredit (credit analysis information systems).
i.         Sistem informasi penelitian dan pengembangan (research and development information systems).
j.        Sistem informasi analisis software
k.       Sistem informasi teknik (engineering information systems).
l.         Sistem informasi Rumah Sakit (Hospital information systems).

www.unas.ac.id

Friday, July 6, 2012

Mengurangi Makan = GEMUK


Dari jaman dahulu sampai sekarang, banyak makan adalah sebab dari kegemukan, tetapi apakah mengurangi makan, diet ketat sambil berlapar-lapar dapat menguruskan badan? Ternyata jawabannya adalah TIDAK dan berlapar-lapar justru menggemukkan badan.


Tubuh kita didesign sedemikian rupa, sehingga mampu untuk menjaga dirinya dari kematian. Contohnya adalah apabila kita tidak makan dalam waktu yang cukup lama, maka hasil akhirnya adalah kematian. Karena tubuh berusaha supaya dia tidak mati, maka otak memberikan signal ke tubuh dalam bentuk lapar, yang intinya adalah menyuruh kita untuk segera mengkonsumsi makanan, supaya tetap hidup dan tidak membahayakan kondisi tubuh.

Tetapi apa yang terjadi kalau kita mengurangi makan, dan menahan lapar lebih lama lagi? Tubuh akan langsung bereaksi untuk menjaga supaya tidak mati dan metabolisme tubuh akan diperlambat semaksimal mungkin. Ingat, untuk membakar lemak diperlukan metabolisme yang tinggi, jadi kondisi ini jelas berlawanan dengan apa yang kita inginkan, yaitu membakar lemak supaya kurus. Diperlambat supaya tubuh tidak terlalu boros membuang energy yang membahayakan nyawa.

Setelah itu, tubuh memang benar akan menggunakan lemak sebagai cadangan energy diwaktu kritis, tetapi perlu kita ingat, cadangan energy adalah CADANGAN yang akan digunakan di saat-saat terakhir. Jadi otak memberikan signal lain ke tubuh, supaya pada saat kritis seperti ini, makanan apapun yang kita makan, untuk diubah menjadi lemak, untuk mempertebal cadangan energy kita. Berarti sekali lagi, hasil akhir dari mengurangi makan dan lapar adalah KEGEMUKAN. Dan apabila diteruskan, maka efek sampingnya adalah kerusakan pada organ-organ tubuh termasuk penuaan dini.

Hal ini juga yang mendasari adanya efek samping yoyo dalam diet, yaitu dimana setelah kita berhasil menurunkan berat badan sekian kilo tetapi tidak lama lagi berat badan akan kembali naik cukup drastis lagi. Karena pada waktu kita kelaparan, memang semuanya dibakar yang akhirnya menjadikan berat kita turun, tetapi signal otak adalah ubahlah semua makanan yang masuk pada saat itu menjadi lemak.

Jadi aturlah diet Anda sebaik mungkin. Diet bukan berarti tidak makan atau mengurangi frekuensi makan. Pilihan makananlah yang harus diperbaiki, bukan dikurangi.

Rambut Sehat


Rambut rontok bisa menjadi hal meresahkan bagi siapa saja. Bagi seorang wanita, rambut adalah harga diri. Sehingga, rambut harus terlihat sempurna, halus dan tertata.



Jika minyak rambut sudah ketinggalan zaman dan hair mask yang merepotkan, lupakan sejenak untuk pergi ke salon dan perawatan spa. Hal yang Anda perlukan hanyalah beberapa protein dan zat besi. Berikut beberapa makanan untuk rambut sehat Anda:

Ikan
Makhluk hidup di air menyimpan suplemen alami untuk rambut sehat. Misalnya, salmon yang diketahui raja dari asam lemak Omega 3. Jika ikan tersebut sulit didapat, Anda bisa memilih ikan lain seperti ikan sarden atau mackarel (ikan tenggiri), ikan rohu, ikan mas, dan bawal. Bagi para vegetarian, Anda bisa mengonsumsi satu atau dua sendok makan biji rami (flax seeds). Biji-bijian ini berisi asam lemak Omega seperti omega 6.

Sayuran hijau
Kita sering mengeluh tentang rambut yang berminyak. Namun, sebenarnya minyak itu adalah sebum, yakni kondisioner rambut alami yang diproduksi tidak sehat hingga menyebabkan kelebihan lemak. Di sinilah sayuran hijau akan bermanfaat untuk menangani masalah tersebut. Sayuran hijau itu sumber vitamin A dan C yang menghasilkan sebum dalam tubuh Anda dan mengatur produksinya.

Kacang-kacangan
Rambut yang sehat juga perlu dosis yang sehat dari seng (zinc) dalam makanan Anda. Jika Anda bertanya-tanya mengapa rambut bisa rontok, jawabannya adalah, Anda kekurangan zinc. Anda disarankan mengonsumsi kenari dan almond. Kacang-kacang itu mengandung senyawa tertentu yang bisa mengurangi risiko kanker seperti flavonoid, fitokimia dan antioksidan.

Gandum
Jika Anda belum bergeser ke produk gandum, sekarang sudah saatnya memulai mengonsumsi makanan ini. Jika Anda ingin rambut sehat alami, gandum adalah jawaban Anda. Cobalah untuk memasukkan gandum (wheat), oat, jagung, beras merah, dan lentil dalam makanan Anda.

Susu rendah lemak
Jika ingin rambut cepat panjang, Anda sebaiknya mengonsumsi kalsium yang merupakan bahan untuk pertumbuhan rambut. Tetapi, susunya harus yang rendah lemak karena mengandung lebih banyak protein.

Wednesday, July 4, 2012

Sinar UV Kurangi Risiko Infeksi Kulit


Cahaya matahari atau sinar ultraviolet (UV) ternyata bisa mengurangi risiko pembentukan alergi kulit dan bisa melindungi melawan infeksi bakteri.


Menurut penelitian terbaru yang dikutip Zeenews.com, Senin (11/6), hal ini juga mendorong setiap orang agar mendapatkan dosis sinar matahari secara reguler.

“Saya menganjurkan dosis sinar matahari yang cukup kecil. Yang membahayakan itu jika Anda melakukan berjemur diri dalam waktu yang lama atau bahkan tertidur di bawah sinar matahari. Hal tersebut justru menyebabkan risiko penuaan kulit dan kanker kulit,” ujar Professor John Hawk, selaku peniliti yang mempelajari keuntungan dari sinar matahari.

“Tingkat kanker kulit masih meningkat pesat di Eropa utara, karena terlalu banyak sinar matahari dan berjemur diri. Penting untuk diingat untuk menutupi dan menggunakan perlindungan tabir surya tinggi di bawah sinar matahari pada saat tengah hari,” tambahnya.

Menurut hasil penelitian sebelumnya, beberapa orang Inggris mengalami kekurangan vitamin D, yang dihasilkan dari proses paparan sinar matahari di kulit dan sangat penting untuk kesehatan tulang dan otot.

Hanya lima sampai 30 menit paparan sinar matahari yang cukup dibutuhkan setiap harinya. Paparan ini memberikan sebagian besar vitamin D. Tetapi, paparan jangka panjang harian diyakini akan meningkatkan risiko kanker kulit.

“Sejumlah kecil cahaya matahari dapat melindungi kita dari beberapa kondisi kulit, termasuk reaksi alergi seperti biang keringat, psoriasis, dan alergi kulit untuk kosmetik, logam, parfum dan bahkan bunga-bunga taman,” kata Hawk.

“Ada juga beberapa bukti baru menunjukkan sinar matahari dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh untuk membantu melawan infeksi bakteri,” tambahnya.

Beragam Khasiat Kerang Bagi Tubuh Anda


Sebagian di antara kita menganggap, menyantap kerang sebaiknya dihindari karena dapat mengganggu kesehatan. Padahal pendapat ini tidak sepenuhnya benar.


jika tidak dikonsumsi secara berlebihan, kerang juga menawarkan beragam manfaat kesehatan yang baik bagi tubuh Anda. Makanan laut seperti ikan, cumi, kepiting, udang maupun kerang menawarkan beragam zat gizi penting bagi tubuh. Zat gizi tersebut antara lain vitamin B6, vitamin D, niacin dan omega 3.

Manfaat yang bisa Anda dapat bila mengonsumsi ikan dan kerang bagi kesehatan antara lain, menurunkan kolesterol darah, kadar trigliserida serta mencegah risiko terkena sakit jantung.

Makanan laut ini juga ampuh mengurangi gejala rematik, dan menurunkan aktivitas pertumbuhan sel kanker. Bagi anak usia tumbuh kembang, mengasup makanan laut juga bisa memacu kecerdasan.

Pengolahan makanan laut ini juga wajib Anda perhatikan. Pilihlah teknik masakan seperti mengukus, membakar atau memanggang. Hindari proses menggoreng untuk mengurangi lemak jenuhnya. Pengolahan yang tepat juga bertujuan memusnahkan mikroba. Namun, sebaiknya wanita hamil dan menyusui perlu berhati-hati saat mengonsumsi ragam makanan laut.

Reputasi kerang atau tiram sebagai aphrodisiac food memang cukup kuat. Bila ditelaah, pendapat ini benar adanya. Kandungan zat besi pada kerang mengungkap adanya hubungan defisiensi zat besi dengan rendahnya libido.

Selain itu, kerang juga mengandung dopamine, hormon yang diyakini bisa meningkatkan gairah seksual. Tunggu apalagi? Mari santap kerang segera!

Merokok Tingkatkan Risiko Kehamilan Ektopik


Ada kabar buruk bagi para wanita perokok! Menurut penelitian terbaru, aktivitas merokok bisa mengurangi produksi gen tuba Fallopi, yang dikenal sebagai “BAD”, dan bisa meningkatkan risiko kehamilan ektopik.


Temuan ini diteliti oleh ilmuwan yang dipimpin oleh Drs. Andrew Horne dan Colin Duncan di Medical Research Council (MRC) Centre for Reproductive Health di Edinburgh, Inggris.

Kehamilan ektopik terjadi ketika embrio mengimplan di luar rahim dan saluran fallopi. Kondisi ini bisa menimpa lebih dari 2 persen pada seluruh kehamilan. Kehamilan jenis ini merupakan penyebab kematian seorang ibu paling umum di awal kehamilan.

Saat ini tidak ada cara untuk mencegah kehamilan ektopik, dan kondisi ini harus diobati dengan pembedahan perut atau, ketika ektopik masih kecil dan stabil bisa diobati dengan suntikan obat yang disebut metotreksat.

Saat menyajikan informasi latar belakang penelitian ini, Dr. Horne menjelaskan bahwa kehamilan ektopik adalah hasil dari kombinasi faktor yang mempengaruhi transportasi perkembangan embrio dari tabung telur ke rahim dan perubahan lingkungan tuba, yang memungkinkan implantasi awal terjadi.

Merokok dikenal sebagai faktor risiko utama, tetapi bagaimana merokok bisa mempengaruhi lingkungan tabung Fallopi pada kehamilan ektopik sejauh ini masih belum diketahui.

Untuk tujuan penelitian ini, Dr. Horne bersama kelompoknya pertama-tama meneliti sel-sel dari saluran Fallopi hingga ke produk pemecahan nikotin yang disebut cotinine. Kemudian, mereka menemukan bahwa cotinine memiliki efek negatif pada gen yang diketahui terkait dengan kematian sel (atau apoptosis), dan khususnya pada gen yang disebut BAD. Dalam sebuah penelitian lebih lanjut, para peneliti menunjukkan bahwa pengeluaran BAD berkurang pada tabung Fallopi wanita yang perokok.

Dr. Horne menjelaskan, perubahan pada produksi BAD dan gen terkait terlihat di dalam rahim yang sedang mempersiapkan untuk implantasi normal dari embrio dan kehamilan dini. Penurunan BAD biasanya terlihat pada sel-sel rahim sebelum implan embrio.

Hasil penelitian ini, kata Dr. Horne, menunjukkan bahwa berkurangnya produksi gen BAD dalam tabung Fallopi mengarah ke kondisi seperti itu pada rahim, yang mendorong dan memungkinkan terjadinya kehamilan ektopik.



“Jadi penelitian kami masih membutuhkan bantuan para ilmuwan masa depan untuk menemukan cara mencegah kehamilan ektopik, proses diagnosis lebih baik, dan lebih awal,” ujar Dr. Horne. Penemuan ini dijelaskan pada pertemuan tahunan ESHRE (European Society of Human Reproduction and Embryology) di Istanbul.

Friday, June 29, 2012

Bahaya Mana Sayur Berpestisida atau Daging Berzat Kimia?


Pandangan lain yang salah tentang vegetarian adalah sayur dan buah yang terkena pestisida, punya level dampak yang sama-bagi tubuh manusia-dengan daging yang selama di peternakan digelontor pakan konsentrat dan obat yang jelas-jelas mengandung bahan kimia.



Namun Lusia Anggraini, dokter umum, yang juga staf ahli Indonesia Vegetarian Society (IVS) Yogyakarta, mempunyai jawaban yang simpel.

Pestisida yang menempel pada sayur dan buah, bisa hilang lebih 10 persen saat dicuci dua kali. "Adapun pestisida yang masuk ke tubuh tanaman, saya yakin, bisa terkurangi sampai 50 persen lebih, karena sayur dan buah mengandung antioksidan. Ketika direbus, konsentrasi pestisida tadi, akan berkurang lagi," kata Lusia.

Sementara di sisi lain, daging tidak mengandung antioksidan sama sekali. Jadi, ketika kita menyantap daging, akumulasi zat kimia itu kita santap utuh, plus zat-zat tak berguna dan beracun dalam daging. "Sehingga masuk akal jika daging menyebabkan penyakit dan gangguan kesehatan," ujar Lusia.

Semua zat gizi yang dibutuhkan tubuh manusia terdapat dalam makanan nabati. Ketakutan bahwa asam amino esensial dan lemak hanya diperoleh dari daging (termasuk olahannya), juga ketakutan bahwa tubuh menjadi lemas dan tak punya stamina karena bervegetarian, adalah tak berdasar. 

Kacang-kacangan terutama kedelai mengandung semua asam amino esensial. Lemak pun ada di minyak kelapa sawit dan kacang-kacangan. Tak ada yang perlu dikhawatirkan jika orang bervegetarian.

"Pertanyaan sekarang adalah, mengapa orang-orang malah tidak pernah khawatir tentang dampak daging yang sangat merugikan kesehatan? Aneh dan lucu, kan? Vegetarian dikawatirkan ke sana-kemari, tapi bahaya daging tak disuarakan," ujar Susianto, ahli nutrisi yang juga Ketua Operasional IVS.

Mereka yang masih tak percaya dampak merusak dari daging, perlu banyak membaca literatur dan menyimak imbauan-imbauan lembaga-lembaga internasional. Indonesia belum menyadari dampak daging, bahkan menggencarkan industri peternakan.