Setelah puas merakit mobil-mobil sport mewah, kini
Lamborghini merambah ke dunia telekomunikasi dengan merilis smartphone atau
ponsel pintar.
Perusahaan asal Italia itu meluncurkan Lamborghini
TL700 yang menjalankan sistem operasi Android.
Untuk ponsel perdananya, Lamborghini memberikan
kelebihan fitur seperti berlayar 3,7 inch yang disematkan prosesor Qualcomm, OS
Android 2.3 alias Gingerbread, kamera 5-MP, kamera depan
VGA, serta baterai berkapasitas 1.400 mAh. Tidak seperti Android lainnya
yang mengutamakan spesifikasi, ponsel ini lebih menonjolkan desain khas mobil Lamborghini yang
dibuat dari emas dan kulit buaya.
Sama seperti mobil-mobil mewahnya, ponsel ini dijual dengan
harga yang cukup tinggi, seharga USD 2.750 atau sekitar Rp 25,7 juta. Ponsel
ini akan dijual perdana di Rusia dan beberapa negara Eropa pada Agustus
mendatang.
0 comments:
Post a Comment